Wednesday, November 16, 2016

Tentang 4-11-2016

Sudahlah tidak usah dibahas lebih jauh siapa yang paling benar. Keyakinan itu kan ada nya didalam hati. Yakini apa yang menurutmu benar tanpa harus menjatuhkan orang atau mengusik ajaran agama lain. Karna kita cuma manusia, cuma partikel kecil dialam semesta ini, dan kebenaran tentu hanya milik Tuhan. kita diciptakan bukan untuk merusak apa yang Tuhan ciptakan. Jadi kalau kalian masih berebut paling benar, mungkin kalian harus ketemu Tuhan dulu untuk mendapat jawabannya tapi sayangnya setelah ketemu Tuhan kita tidak bisa lagi memperbaiki apa yang kita pernah lakukan dan akhirnya kita cuma jadi golongan orang orang yang merugi.
Mengagung agungkan Tuhan dan membela agama tapi melukai sesama. ah kalian. Taukah kalian yang terlulis adalah keTuhanan Yang Maha Esa bukan Tuhan Yang Maha Esa?
Harusnya yang kita pelajari adalah tentang sifat sifat keTuhananya, bukan mencoba menjelma sebagai Tuhan. Jangan teriak teriak tentang membela Tuhan dn agamamu, karena Tuhan tidak perlu dibela dan agama hanya sebagai pedoman, maka pelajari pedomannya sampai tuntas sampai halaman terakhir, pahami surat suratnya dan tafsirkan hubungan tiap ayatnya. ketika sudah paham, kita tentu akan mengerti, bahwa menjaga kelangsungan hidup damai di bumi adalah manifesto kecintaan kita kepada Tuhan dn ajarannya.

No comments:

Post a Comment